Home » » Susahnya main Bisnis Online

Susahnya main Bisnis Online


6 bulan sudah terhitung terakhir posting di blog ini, hari ini coba coba menyegarkan kembali blog jelek ini agar terlihat ada sedikit perubahan.
Ada beberapa review dari penulis yang sudah mencoba beberapa bisnis di internet secara online, dan secara pribadi penulis merasa ada beberapa saja yang sangat berprospek dan yang lain nya sulit untuk dijalankan. Mungkin karena keterbatasan penulis yang cuma karyawan di perusahaan biasa dan hanya mempunyai sedikit waktu untuk bisa online.

1. Penulis pernah mencoba Bisnis 5 Milyar

yang akhirnya penulis tinggalkan karena tidak berkembang sesuai harapan. dengan modal 180rb penulis hanya mendapatkan 1 Juta-an saja.. capek juga.. karena downlinenya tidak mau mencari kaki tangan yang lain. akhirnya penulis out saja. karena kita sadar bahwa tidak semua orang pandai berjualan barang yang sama.

2. Penulis pernah mencoba Bisnis dengan embel2 Syariah
modal cuma 10 rb dan penulis hanya bisa mendapatkan hampir 200 rb-an saja berhubung alasanya hampir sama dengan yang pertama, malah pendirinya kabur gak jelas keberadaaanya sekarang.

Sepertinya untuk bisnis dengan metoda/system.MLM kurang berprospek kedepanya karena, banyaknya penipuan dan kaburnya pemiliknya sehingga bisnis MLM menjadi tidak terpecaya dan semakin ditinggalkan oleh orang.

3. Penulis pernah mencoba Marketiva
dengan modal 5$ dan sampai saat ini hanya meningkat menjadi 6$ dan agak capek karena mlototin terus Monitor..(sepertinya ini cocok buat orang yang punya banyak waktu dekat monitor)

4. Penulis Pernah mencoba Bisnis Pay Per Klik
dimulai dengan 10$/tahun sepertinya ini yang sangat berprospek karena penghasilan yang didapat lumayan dengan rata2 pendapatan 1juta-an /bulan....lumayan buat bayar kontrakan/pembantu/dan makan2 sehari-hari. (contohnya dipojok kanan atas blog ini yg ada tulisan ads by google.. kira-kira begitulah bisnis pay per klik..jika diklik maka google akan membayar penulis... sepertinya ini yang berprospek baik kedepanya)

Jadi buat kawan2 yang pernah menjalani bisnis online dan sukses, mungkin karena mereka sangat tekun, rajin dan Ulet.

Memang keberhasilan hanya dapat dicapai dengan keuletan dan kesungguhan, dan tidak separoh-separoh seperti penulis..wk..wk..wk...
Jadi pilihlah bisnis online yang cocok menurut selera anda jika tidak sesuai cari lagi yang lainya..

So demikian review tentang beberapa bisnis online, so jangan patah semangat, masih banyak rezeki yang dapat kita cari di internet.. so teruslah berusaha..

"walaupun capek hati tetap senang" 
Share this article :
 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2013. Berita & Teknologi - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger